“Bersyukurlah karena belum punya semua hal yang kau inginkan. Jika sudah, apalagi yang kau cari? Bersyukurlah saat kau tidak tahu sesuatu ...

Awal Tahun Menakjubkan

“Bersyukurlah karena belum punya semua hal yang kau inginkan. Jika sudah, apalagi yang kau cari? Bersyukurlah saat kau tidak tahu sesuatu karena kau berkesempatan belajar. Bersyukurlah atas saat-saat sulit. Pada masa itu lah kau bisa berkembang. Bersyukurlah atas keterbatasanmu, keterbatasan memberimu kesempatan untuk lebih maju. Bersyukurlah atas setiap tantangan baru, karena tantangan itu akan membuatmu lebih kuat dan berkarakter. Bersyukurlah atas kesalahan yang kau lakukan, kesalahan memberimu hikmah paling berharga. Bersyukurlah saat kau merasa letih dan jemu. Berarti kau telah menemukan hal yang berbeda. Bersyukurlah atas masalah pelik yang kau hadapi karena bisa menjadi sumber karuniamu,” – Arvan Pradiansyah.

Udah seminggu lebih kembali ke rutinitas anak sekolah dan asrama. Bangun subuh, materi dari asrama, sekolah, ekstrakurikuler, organisasi, belajar, belajar dan belajar. Seminggu lebih itu juga saya sukses sering tidur di kelas karena banyaknya kegiatan asik, seru dan kece yang menunggu. Tenang saja Ayah, Ibu dan guru-guru sekolah, jangan khawatir, permasalahan ini akan usai dengan segera. *halah*

Seru mulai dari tugas makin banyak tapi rata-rata malah ‘menantang’ seberapa keren imajinasi kita. Acara-acara keren yang beberapa saya ikut sok sibuk di dalamnya. Lomba bussiness plan yang super pelik dengan berbagai hal yang mengharuskan kita memakai ilmu the power of kepepet. Tapi dengan adanya lomba ini, orang tua saya akhirnya merestui berkecimpung di dunia entrepreneur

Nah, gitu dong kalo cari bisnis.” dan “Ya, Ayah mendukung aja.” dua kalimat dari kedua orang tua saya yang mengejutkan. Jelas senengnya, selama ini mereka selalu kontra dengan bisnis. Berkat konsisten, akhirnya direstui juga. Alhamdulillah.

Meskipun banyak kegiatan di luar sekolah, asal enjoy nggak ada masalah. Kalo buat saya sekolah nggak perlu dibawa susah, tekun yang santai aja. Kata Kepala Sekolah saya, Pak Ahmad, "Sebenarnya sekolah ini cuma latihan, UN itu juga latihan. Sekolah ini cuma pemanasan untuk otak kita. Yang dipake ke depan ya kegiatan entrepreneur seperti ini. Entrepreneur membuat kita berprinsip dan tahan banting."


Karena mereka semua (foto di atas) yang merupakan tim dari sekolah yang ikut lomba, saya belajar banyak hal. Bukan hanya bagaimana berbisnis yang baik, mulai dari belajar konsisten, berprinsip, bekerja sama dengan baik, menciptakan problem-solving, belajar tidak egois sampai mendapatkan sebuah keluarga baru.

Jadikan JEKO ini sebagai keluarga, kalau kalian ada masalah cerita aja. Kalo kalian gak ada uang, pinjem aja,kata Mas Haqqi, tim JEKO (Ojek Online).

Kepelikan lomba yang tak kunjung usai padahal harus direalisasikan mulai tanggal 20 Januari- 20 Februari 2014 saya dapat beberapa masalah secara bersamaan yang super absurd. Salah satunya: saya anak asrama dan pada hakikatnya nggak boleh bawa HP, baru beberapa hari yang lalu HP saya disita. Kembalinya kalau udah lulus nanti, otomatis HP super unyu itu balik satu setengah tahun lagi. Jadi yang selama ini whatsapp atau BBM ke saya, super maaf ya gak bisa bales. 

Kejadian itu berlangsung ketika saya baru membuka mata setelah ketiduran membuat brosur JEKO. Saya membatin, kenapa harus saya padahal masih banyak yang bawa HP.... Kemudian teringat sesuatu, malamnya ketika sedang rapat saya membatin gimana caranya lebih sabar lagi. Tuhan memang tidak memenuhi apa yang diinginkan hambaNya, tapi selalu memenuhi apa yang dibutuhkan hambaNya. Terbukti, saya minta sabar kemudian Tuhan memberikan saya ujian di waktu cukup menguji kesabaran saya.

Awal tahun yang menakjubkan, gimana awal tahun kalian? :) 

26 comments:

  1. sabar ya meg, yang penting kan masih bisa sms an walaupun gak pake andro :) *pukpuk

    doodlenya makin jago lho, lanjutkan yo! :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya aku selalu strong kok :')) Hehe iya, yang penting masih bisa keep contact :)

      Aduuuh isin aku lek bahas iki, iya sip fer xD

      Delete
  2. Wah bisnis apa nih...
    bagi bagi tips nya dong hehheheheea :D

    ReplyDelete
  3. wah masih sekolah tapi udah ikut ini dan itu. pengetahuan gak cuman di dapat dari sekolah doang, di luar sekolah malah lebih banyak dan penting, loh. salam kenal ya, dek. ehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Nah bener bangeeeeet :D Iya salam kenal juga ^^

      Delete
  4. Quote yang diatas keren :D

    salam kenal =))

    ReplyDelete
    Replies
    1. Semoga terinspirasi :)
      Iya salam kenal juga :))

      Delete
  5. awal tahun saya sungguh fantastis bombastis
    bisa baca di blog saya noh

    *promosi tetep

    ReplyDelete
  6. Mantap . . .
    semoga jadi inspirasi . .
    :D

    ReplyDelete
  7. Bersyukurlah, karena masih bisa membaca tulisan yang penuh semangat kayak gini!

    ReplyDelete
  8. Replies
    1. Alhamdulillahnya iya.. ya meskipun hape lenyap.

      Delete
  9. Awal tahun gue alhamdulillah banyak rejeki buat pesenan gambar. Yah, tapi setimpal lah sama mata yang capek gara-gara keseringan ngadep laptop gini :))

    ReplyDelete
  10. Kayak kate D'masiv
    "Syukuri apa yang ada, hidup adalah anugerah...."

    ReplyDelete
  11. Mega makin keren aja sihhhhh ;)

    ReplyDelete